Datang Nya Kematian Tidak Menunggu Taubatmu

Datang Nya Kematian Tidak Menunggu Taubatmu - Selamat datang di situs media global terbaru Xivanki, Pada halaman ini kami menyajikan informasi tentang Datang Nya Kematian Tidak Menunggu Taubatmu !! Semoga tulisan dengan kategori seputar islam !! ini bermanfaat bagi anda. Silahkan sebarluaskan postingan Datang Nya Kematian Tidak Menunggu Taubatmu ini ke social media anda, Semoga rezeki berlimpah ikut dimudahkan Allah bagi anda, Lebih jelas infonya lansung dibawah -->


Ajal Tidak Menunggu Taubat mu, mari kita bertaubat sebelum ajal menjemput kita, kematian akan menghampirimu tanpa mendiskusikan nya.



Tamu terakhir itu pasti akan datang menemui kita. Ia datang bukan untuk mengambil paksa sebagian harta milik kita. Bukan pula ingin menyantap makanan di meja makan dan mengambil minuman di lemari es milik kita. Tidak pula ingin meminta pertolongan kepada kita untuk melunasi hutang-hutangnya. Atau pun meminta syafaat. Dan bukan pula menghiba kepada kita agar diringankan beban berat yang ia tanggung.

Ia datang kepada kita membawa misi dan tugas yang pasti. Kita kerabat, keluarga dan bahkan jika penduduk bumi seluruhnya dikerahkan tak mampu menahan kehadirannya itu. Jika kita berlindung di sebuah istana yang megah, yang dikelilingi benteng kokoh dan pagar-pagar yang kuat. Dan kita dijaga para pengawal dan bodyguard sekalipun, maka dengan mudah ia menerobos masuk menjumpai kita.

Sesungguhnya ia tak perlu mengetuk pintu atau meminta izin bertemu dengan kita. Atau membuat janji sebelumnya dengan kita. Bahkan ia datang menemui kita setiap waktu dan dalam keadaan yang bagaimanapun juga. Sibuk ataukah senggang, Sehat atau sakit, kaya atau miskin, di perjalanan atau menetap di sebuah tempat. Tamu kita ini tidak memiliki kelembutan hati, yang akan tersentuh oleh kata-kata hiba dari kita atau luruh melihat tetesan air mata kita. Tetap kunjungannya tak akan mundur walau sesaat.

Demikian pula ia tidak menerima hadiah dan suap. Karena harta dunia seluruhnya tidak sebanding baginya dengan apa pun walau seharga sayap nyamuk. Karena yang dia kehendaki hanyalah diri kita. Bukan selain kita. Yah ia ingin mengambil ruh kita. Memisahkan nyawa dengan raga kita. Itulah akhir perjalanan hidup kita. Dialah malaikat pencabut nyawa.

Ketika ia datang, maka harta yang berlimpah, Asset yang bertebaran di mana-mana, Jabatan yang disandang, Wanita jelita pendamping hidup, Mobil mewah yang dipunyai, Gaji yang besar Dan anak-anak yang lucu dan montok. Semuanya ditinggalkan, Hanya iman dan amal shalih yang akan membantu kita di ahirat nanti . Ya Rabb, karuniakanlah kepada kami husnul khatimah. Aamiin.

Tersebut di atas mengisahkan tentang datang nya ajal kematian, sesungguhnya semua yang berada di dunia ini tidak lah berguna ketika ajalmu telah datang. Segala sesuatu yang telah engkau kumpulkan semasa hidup mu jika itu tentang duniawi maka tak ada guna sesuatu tersebut, karena hanya amal dan perbuatan baik yang mampu menolongmu setelah ajal atau kematian menjemputmu.

Kita sebagai umat muslimin sudah semestinya kita bersyukur kepada Allah subhanahu wa ta'ala, karena kita telah terlahir di antara orang-orang muslimin, orang-orang beragama islam, agama yang paling sempurna, dengan begitu kita bisa mengerti tentang agama yang di berikan Allah subhanahu wa ta'ala, sekarang ini tinggal kita melanjutkan hidup dengan bekal yang di berikan orang tua kita yaitu agama islam.

Memang setiap manusia memiliki takdir tersendiri, ada juga seseorang yang terlahir di antara orang-orang yahudi namun di kehidupan nya dia memeluk agama islam, agama yang di berikan Allah subhanahu wa ta'ala, dan ia pun sangat taat beragama, meskipun bekal dari orang tuanya adalah kesesatan namun karna ridho Allah ia dapat berjalan di jalan Allah subhanahu wa ta'ala, maka dia lah orang yang sangat beruntung di dunia.

Sahabat islam yang di rahmati Allah subhanahu wa ta'ala, tidaklah kita sombong atas apa yang kita miliki di dunia ini, karena semua itu hanyalah titipan dari Allah yang akan di mintai pertanggung jawaban di ahirat nanti, semakin banyak titipan yang di berikan oleh Allah, maka semakin berat pula beban kita di ahirat.

Bertaubatlah kamu sebelum kematian menghampirimu setidaknya kita memiliki bekal yang cukup ketika ajal menemui kita, semoga kita tergolong sebagai orang yang di kasihi oleh Allah subhanahu wa ta'ala, dan meninggal dalam keadaan khusnul khatimah, Amin yarobbal 'Alamin...


Demikian info Datang Nya Kematian Tidak Menunggu Taubatmu, Semoga dengan adanya postingan ini, Anda sudah benar benar menemukan informasi yang memang sedang anda butuhkan saat ini. Bagikan informasi Datang Nya Kematian Tidak Menunggu Taubatmu ini untuk orang orang terdekat anda, Bagikan infonya melalui fasilitas layanan Share Facebook maupun Twitter yang tersedia di situs ini.

أحدث أقدم